Monday, January 26, 2009

APLIKASI LINUX ALTERNATIF

APLIKASI LINUX ALTERNATIF

Banyak aplikasi Linux yang bisa menjadi alternatif aplikasi Windows. Tapi di mana mencarinya?

Mau download sendiri atau pesan antar?

Linux yang kita kenal sebagai sumbernya program-program Open Source alias gratis punya banyak alternatif yang jempolan yang tidak kalah dengan aplikasi yang biasa kita temui di Windows atau Mac. Untuk aplikasi Office misalnya kita bisa menemukan OpenOffice.org, Abiword, atau KOffice. Untuk desain grafis ada aplikasi Gimp Image Editor yang cukup mumpuni. Untuk editor gambar 3D dan CA ada Blender sebagai alternatif 3dsMax, AC3D, dan Qcad yang juga siap digunakan sebagai alternatif AutoCAD.





Jika Anda membutuhkan aplikasi untuk distro Linux Anda, banyak situs yang siap menawarkan diri untuk membantu Anda. Situs web penyedia layanan software seperti www.download.com, www.softpedia.com, www.softlookup.com, www.soft32.com, www.tucows.com juga menyediakan opsi Linux dalam databasenya. Sedangkan kalau Anda mencari yang khusus Linux, dapat mencoba mengunjungi www.mylinuxsoftware.org atau www.linuxsoft.cz.

Umumnya semua aplikasi Linux bersifat gratis sama seperti sistem operasinya. Untuk info lengkap tentang aplikasi Linux dapat diakses pada www.linuxappfinder.com. Aplikasi Linux tersedia dalam bermacam kategori besar seperti Office, Multimedia, Viewers, Utilities, Virtualization, Scientific and Engineering, Backup & Recovery, Business & finance, Communications, databases, Development, Networking, Education, Games, Internet & Networking, Graphics, System Management, Security. Masing-masing kategori itu masih terbagi menjadi beberapa kategori lagi.

Untuk Anda yang berminat mengenal Linux atau mungkin sudah menggunakan Linux untuk aplikasi sehari-hari dapat menemukan segudang kategori aplikasi Linux yang Anda cari dari aplikasi dasar sampai aplikasi tingkat lanjut. di www.linux.org/apps dan www.bellevuelinux.org/applist.html Anda dapat menemukan beragam aplikasi Linux untuk pengelolaan jaringan, development web, dan environtment.



Aplikasi Windows Aplikasi Linux Alternatif Aplikasi Windows Aplikasi Linux Alternatif
Microsoft Office OpenOffice.org
KOffice
EIOffice
Applixware
StarOffice
ThinkFree Office
ACDSee blueMarine
Cornice
Digikam
F-Spot
Imgv
jBrout
Lphoto
Picasa


Satu hal terakhir, apabila Anda tak mau susah-susah mendownload, padahal kecepatan download internet Anda pas-pasan atau bahkan sangat lambat pasti akan sangat merepotkan. Beberapa "toko" penjualan CD distro dan aplikasi Linux menyediakan jasa penjualan yang dapat dipesan secara online. Anda tidak perlu khawatir dengan biayanya. Anda hanya akan diminta untuk penggantian biaya CD/DVD dan biaya kirim.

Berikut ini nama-nama situs web penjual Linux lokal:

  • adatokolinux.blogspot.com
  • linuxshop.blogspot.com
  • minipabx.xm.com
  • www.gudanglinux.com
  • www.juraganlinux.com (Mulai 4 Feb kemarin pindah ke juraganlinux.net
  • www.linuxindo.web.id/minishop
  • www.pusatlinux.com
  • www.warunglinux.com

Selamat berburu aplikasi gratisan untuk Linux Anda. Kini Anda tidak perlu susah-susah membajak aplikasi Windows ataupun membelinya dengan harga yang cukup menguras kantong. Meskipun gratisan tetapi tidak kalah dengan yang berbayar alias dapat diandalkan. Semoga informasi ini bermanfaat, terima kasih.




1 comment:

Anonymous said...

Nice Blog, Semangat IGOS (Indonesia Go Open Source)

Silakan mengisi Buku tamu